Tahapan Analisis Sistem pada Pengembangan Sistem Informasi

tahapan analisis sistem informasi








Tahapan Analisis Sistem Informasi ini Dimulai karena adanya permintaan terhadap sistem baru, dimana Proyek baru ditangani dalam bentuk tim yang melibatkan pemakai, analisis sistem, dan para spesialis sistem informasi yang lain, serta juga auditor internal.

 


Tujuan Utama analisis sistem adalah untuk menentukan hal hal detail tentang yang akan dikerjakan oleh sistem yang diusulkan (dan bukan bagaimana caranya). Analisis sistem mencangkup studi kelayakan dan analisis kebutuhan.

{getToc} $title={Table of Contents}



Analisis sistem ini mencangkup Studi Kelayakan dan Analisis Kebutuhan.

Ok kita akan bahas satu persatu tentang Studi Kelayakan dan Analisis Kebutuhan,


~ Studi Kelayakan ~

Studi Kelayakan Menentukan kemungkinan keberhasilan solusi yang diusulkan, berguna untuk memastikan bahwa solusi yang diusulkan tersebut benar benar dapat dicapai dengan sumber daya dan dengan memperhatikan kendala yang terdapat pada perusahaan serta dampak terhadap lingkungan sekeliling.

Analisis sistem melaksanakan penyelidikan awal terhadap masalah danpeluang bisnis yang disajikan dalam usulan proyek pengembangan sistem.

Tugas-tugas yang tercakup dalam studi kelayakan meliputi:

+ Penentuan Masalah dan Peluang yang dituju sistem
+ Pembentukan sasaran sistem baru secara keseluruhan
+ Pengidentifikasian para pemakai sistem
+ Pembentukan lingkup sistem

Adapun tugas lainnya yang juga termasuk antara lain :

+ Pengusulan perangkat lunak dan perangkat keras untuk sistem yang baru
+ Pembuatan analisis untuk membuat atau membeli aplikasi
+ Pembuatan analisis biaya/manfaat
+ Pengkajian terhadap resiko Proyek
+ Pemberian Rekomendasi untuk meneruskan atau menghentikan proyek


Sehingga untuk tingkat tahapan dasar Analisis ini sangat berperan bagi keberlangsungan pengembangan kedepannya. Terutama mencangkup Efisiensi Waktu.

Faktor Faktor Analisis Biaya dan Manfaat


di Dalam Pengembangan ada beberapa faktor :
- Waktu Analisis Sistem
- Waktu Pemrogram
- Waktu Pemakai
- Biaya Pembelian Perangkat Keras
- Biaya Pembelian Perangkat Lunak
- Biaya Jasa ( Misalnya Konsultan )

Dalam Operasi ada beberapa Faktor :
+ Biaya Komputer
+ Biaya Komunikasi
+ Biaya Staf Pengoperasi
+ Biaya Pertumbuhan Pemakai
+ Biaya Pemeliharaan


Analisis Biaya dan Manfaat

intinya Analisis Biaya dan Manfaat merupakan kerangka dasar yang digunakan untuk studi kelayakan , yaitu Penganggaran Modal / Capital Budgeting.

Penganggaran Modal merupakan Keseluruhan Proses dalam menganalisa proyek proyek dan memutuskan proyek yang di danai.

Berbagai Metode dapat digunakan dalam penentuan penganggaran Modal :
+ Payback Period
+ Net Present Value ( NPV ),
+ Internal Rate of Return (IRR)
+ Modified Internal Rate of Return (MIRR)



Ukuran  Studi Kelayakan 


Pada Aspek Teknologi, Pertimbangannya " Apakah Sistem dapat dikembangkan dan Di Operasikan dengan Teknologi yang tersedia? "

Pada Aspek Ekonomi, Pertimbangannya " Apakah manfaat sistem lebih besar dari pada biaya yang dikeluarkan( termasuk untuk memenuhi kebutuhan personil ?) "

Pada Aspek Non-Ekonomi, Pertimbangannya " Apakah Sistem yang diusulkan memiliki keuntungan yang dapat diukur dengan uang? "

Pada Aspek Organisasi / Operasional, Pertimbangannya " Apakah sistem yang diusulkan bisa cocok dengan budaya organisasi? Apakah level keahlian yang digunakan dalam sistem baru sesuai dengan pegawai yang akan mengoperasikannya? "

Pada Aspek Jadwal, Pertimbangannya " Mungkinkah menerapkan sistem tersebut sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan? "

Pada Aspek Kendala Hukum, Etika, dan lainnya, Pertimbangannya " Apakah Sistem yang diusulkan tidak bertentangan dengan etika atau hukum?
Apakah terdapat kendala kendala yang berbahaya dilanggar? "


~ Analisis Kebutuhan ~

Analisis Kebutuhan dilakukan untuk menghasilkan Spesifikasi kebutuhan (disebut juga spesifikasi fungsional)

Spesifikasi kebutuhan adalah spesifikasi yang rinci tentang hal hal yang akan dilakukan sistem ketika di implementasikan.
Ini sekaligus dipakai untuk membuat kesepahaman antara pengembang sistem, pemakai yang kelak menggunakan sistem, manajemen, dan mitra kerja lain.


Analisis Kebutuhan diperlukan untuk menentukan beberapa hal, yaitu :

+ Keluaran yang akan dihasilkan sistem,
+ Masukan yang diperlukan sistem,
+ Lingkup Proses yang digunakan untuk mengolah masukan jadi Keluaran,
+ Volume Data yang akan ditangani sistem,
+ Jumlah Pemakai dan Kategori Pemakai, serta
+ Kontrol terhadap Sistem

Langkah yang dilakukan Analisis Sistem antara lain :

+ Wawancara
+ Riset terhadap Sistem Sekarang
+ Observasi Lapangan
+ Kuis
+ Pengamatan Terhadap Sistem Serupa
+ Prototipe


Perancangan Konseptual Disebut juga perancangan logis
Pada perancangan ini, kebutuhan pemakai dan pemecahan masalah yang teridentifikasi selama tahapan analisis sistem mulai dibuat untuk diimplementasikan
Ada tiga langkah penting yang dilakukan dalam perancangan konseptual, yaitu: evaluasi alternatif rancangan, penyiapan spesifikasi rancangan, dan penyiapan laporan rancangan sistem secara konseptual

Evaluasi alternatif rancangan digunakan menentukan alternatif-alternatif rancangan yang bisa digunakan dalam sistem
Contoh:
- perusahaan mau menggunakan pesanan pembelian atau menggunakan EDI
- Arsitektur teknologi informasi yang digunakan terpusat atau terdistribusi
- Entri data akan dilakukan melalui keyboard, barcode scanner, atau kedua-duanya



Beberapa paparan diatas merupakan hasil belajar saya selama studi di Teknik Informatika, mungkin akan terjadi perbedaan antar studi ilmu.


Moga Bermanfaat.



Sudah diterbitkan di Scribd juga...


Tahapan Analisis Sistem Informasi - Teknik Informatika by RahmanCyber on Scribd







Posting Komentar

Untuk posting kode, bisa di parse dulu gan, pake tool parse yang udah disediakan di website ini https://www.rahmancyber.net/p/parse-code.html

agar kodenya tidak hilang... ^_^

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال